Ikon Designer Dunia Pemilik Pakaian Merek Polo



Profil Ralph Lauren bercerita tentang kesuksesan designer juga entrepreneur

Ralph Lauren lahir di New York pada 14 Oktober 1939, lahir sebagai ikon dunia fasion. Ralph bekerja di sebuah retail sebelum memulai produk fasionnya sendiri. Polo lahir darinya dan merupakan bagian dari kerajaan bisnis Ralph, itu termasuk produk parfum, furnitur, dan pakain mewah. Dia menggunakan uang kekayaanya untuk koleksi mobil langka dan mobil klasiknya.

Di 1967, Ralph memulai dengan hanya sebuah design untuk dasi pria, ia lalu memberikan lebel Polo dan menjualnya ke mall besar. Dari sini, Ralph fokus mengembangkan pakaian bagi pria sepenuhnya tanpa meilirik bisnis lain. Di 1970, Ralph mendapat penghargaan untuk the Coty Award untuk produk pakain prianya dan mulai terpacu dengan ide bisnisnya.

Dia mulai melihat ke arah lain untuk fokus fasionnya. Dia mulai melirik pakain wanita walau tetap dengan motif pria. Benar unik, pakaian tersebut menggabungkan keahlian Ralph dan visinya mengenai wanita. 1972, dia mengeluarkan kaos koton untuk Polo dengan lengan pendek dalam 24 warna. Ini menjadi cikal bakal gaya Polo untuk pakaian wanita dan pria.  Sebuah gaya yang elegan tetapi nyaman untuk dipakai itulah Polo.

Di 1972, Ralph mengeluarkan ide lain tentang fasion bersamaan dengan berkembangnya merek Polo. Dia mengeluarkan merek untuk pakain mewah denga nama Ralph Lauren Purple, furniture rumah untuk Ralph Home, dan parfum. Sekarang, Polo telah membuat pakaian untuk wanita, pria bahkan anak- anak serta menjadi merek andalannya. Polo juga menjadi ambasador untuk pakaian Olympic untuk tim USA.

Polo mengembangkan sayapnya di tahun 1980- 1990, dengan membuka butik di seluruh Amerika dan global. Di 1984, Ralph membuka perusahaan pusat di New York Rhinelander Mansion. Perusahaan tesebut akhirnya go public di 11 Juni 2011, di bursa saham dengan lambang RL. Kesuksesan Polo membuat Ralph Lauren memiliki kekayaan $6,5 milyar. Jika benar akurat dengan angka tersebut maka dia menjadi orang terkaya ke 122.